Thursday, September 27, 2018

ATURAN DASAR BERMAIN POKER TEXAS HOLDÉM

   Saat ini permainan poker mengalami gelombang popularitas, sebagian karena sering muncul di film-film buatan luar negeri. Ingin merasakan kegembiraan dalam bermain poker? Caranya mudah. Inilah pembahasan ringkas yang mudah dimengerti tentang cara bermain "Texas Hold'em", dan beberapa strategi dasar yang dapat Anda gunakan. Setelah memahaminya, dengan mudah Anda dapat menyesuaikannya untuk bermain variasi yang lain (dijelaskan di bawah) dan meningkatkan keahlian Anda dalam bermain poker melalui latihan.


Memahami aturan dasar Texas Hold'em. Semua pemain diberi dua kartu tertutup, dan lima "kartu bersama" yang terbuka. Para pemain berusaha untuk membuat kombinasi lima kartu terbaik dari tujuh kartu mereka.

Setiap pemain secara bergiliran menjadi pembagi kartu. Dalam permainan ini, taruhan memakai blind (taruhan awal yang diletakkan oleh dua pemain yang berada di sebelah kiri pembagi kartu, dilakukan sebelum kartu dibagikan). Posisi pemain yang berada tepat di sebelah kiri pembagi kartu adalah small blind, dan pemain berikutnya adalah big blind. Small blind adalah taruhan awal, dan big blind adalah taruhan minimum (biasanya bernilai dua kali dari nilai small blind).


Memulai permainan. Permainan dimulai dengan pemain pertama yang berada di sebelah kiri big blind (yaitu pemain ketiga di sebelah kiri dari pembagi kartu). Pemain itu dapat memilih antara call (memasang taruhan sesuai taruhan minimum), raise, atau fold. Permainan berlanjut dengan giliran memutar searah jarum jam, di mana setiap pemain harus mengikuti jumlah taruhan sebelumnya, menaikkan jumlah taruhan, atau menyerah. Jika tidak ada yang menaikkan jumlah taruhan, pemain dengan posisi big blind dapat menaikkan jumlah taruhan sebelum tahap berikutnya berlangsung atau memutuskan untuk check.


Melihat kartu flop. Setelah taruhan putaran pertama dilakukan, pembagi kartu menaruh kartu teratas dari tumpukan kartu dalam keadaan tertutup di meja. Kartu ini disebut burn card (kartu yang tidak dipakai). Tiga kartu berikutnya dari tumpukan kartu diletakkan secara terbuka, yang disebut flop. Sekarang setiap pemain memiliki dua kartu di tangannya dan tiga kartu bersama. Taruhan putaran berikutnya dimulai oleh pemain yang berada di sebelah kiri pembagi kartu.


Melihat kartu turn. Setelah taruhan putaran kedua, pembagi kartu mengambil satu kartu teratas dari tumpukan kartu sebagai burn card. Pembagi kartu membagikan kartu bersama berikutnya, yaitu kartu keempat, yang disebut turn. Pemain yang tersisa memasang taruhan lagi, dimulai dengan pemain yang berada di sebelah kiri pembagi kartu. 
 
 
Melihat kartu river. Setelah taruhan putaran ketiga, pembagi kartu mengambil satu kartu teratas dari tumpukan kartu sebagai burn card. Pembagi kartu membagikan kartu bersama berikutnya, yaitu kartu kelima yang merupakan kartu terakhir, yang disebut river. Para pemain memasang taruhan untuk kombinasi kartu mereka, dan pemenangnya mendapatkan semua taruhannya. Jika seorang pemain memasang taruhan, dan para pemain lainnya menyerah, maka pemain yang menang tidak perlu menunjukkan kombinasi kartunya.
 
 

No comments:

Post a Comment

Site Stats